RAPBDes DD Desa Kedemangan di Pertanyakan Diduga Ada Permainan dan Dugaan Indikasi Kecurangan Pada Anggaran



Patrolihukum86.com, Muaro Jambi - Desa Kedemangan di Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, pada tahun anggaran 2024 dan tahun anggaran 2025, pada RAPBDes tampak tertera beberapa anggaran yang mencurigakan. 


Dugaan adanya indikasi kecurangan dan dugaan permainan anggaran DD ini, dapat dilihat pada RAPBDes desa ini. 


Pihak auditor dari Irban Inspektorat Muaro Jambi, perlu ketelitian dan kejelian, saat mengadakan kegiatan Audit desa ini. 


Pada RAPBDes tampak anggaran yang di pecah-pecah padahal masih dalam satu anggaran, agar angka pada anggaran terlihat kecil. 


Pada RAPBDes juga tidak ditemukan volume dari pekerjaan fisik desa yang bersumber dari DD ini. 


Sekdes Alfian, saat dikonfirmasi via watshap, belum menjawab dari pertanyaan media. 


Pj Kades yang bertugas di Desa ini, belum berhasil di konfirmasi. Media, akan berupaya konfirmasi secara lansung ke kantor desa, usai libur tahun baru 2026 mendatang, guna mencari tau, informasi kebenaran dari dugaan ini.


Hamdi Zakaria

Tidak ada komentar:

Posting Komentar